UNIKAMA, BELUM BUKA PENDAFTARAN SUDAH BANYAK YANG INDEN

UNIKAMA – Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) kian getol untuk mengedepankan visi menjadi perguruan tinggi yang unggul pada tahun 2025.

Hal tersebut nampak dari berbagai upaya pengembangan yang dilakukan salah satu Perguruan Tinggi Swasta ternama di Jawa Timur ini, baik SDM melalui tenaga pendidik ataupun kurikulumnya.

Unikama mendeklarasikan sebagai The Multicultural University. Kampus tersebut mempunyai dua mata kuliah tambahan yang sudah masuk ke dalam kurikulum sejak dua tahun belakangan. Yaitu mata kuliah Jati Diri Kanjuruhan dan Kewirausahaan

“Kita mendeklair sebagai kampus multikultural karena mahasiswa kita beragam asalnya. Dari Indonesia Barat sampai Indonesia Timur. Sehingga etnik budaya dan adat istiadat civitas akademika disini membuat suasana Kebhinnekaan yang kental,” kata Wakil Rektor I Bidang Pendidikan dan Akademik, Universitas Kanjuruhan Malang, Dr. Sudi Dul Aji, M.Si

Dijelaskan lebih lanjut, mata kuliah Jati Diri Kanjuruhan ini meliputi pembahasan anti korupsi, PGRI dan budaya multikultural yang bertujuan untuk mengembangkan mahasiswa secara akademik.

Sedangkan mata kuliah kewirausahaan, untuk mengembangkan potensi mahasiswa agar lebih baik di bidang ekonomi dengan jiwa wirausaha.

“Paling tidak, mahasiswa mampu memahami jati dirinya tentang multikulturalisme serta anti korupsi. Juga kita bekali supaya mereka mampu berwirausaha apalagi sampai berhasil akan lebih baik. Itu juga yang menjadi alasan mengapa mahasiswa memilih berkuliah di Unikama,” jelas dia.

Tak hanya itu, pihaknya juga telah menerapkan sistem pembelajaran berbasis daring (dalam jaringan) yang bisa dilakukan secara online sesuai dengan era digital 4.0.

“Saat ini kita masih belum pendaftaran gelombang satu, baru gelombang nol sudah ada lebih dari 35 orang yang mendaftar. Padahal gelombang satu masih di bulan April,” tambahnya.

Sebagai informasi Unikama mempunyai 226 pengajar untuk 6 program sarjana (S1) dan satu program Pascasarjana (S2). Kampus ini juga telah meraih beberapa penghargaan bergengsi. Seperti, Anugerah Kampus Unggulan dari Lembaga Layanan Perguruan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah 7 sebagai salah satu perguruan tinggi swasta terbaik di Jawa Timur.

“Kita akan terus mengembangkan Unikama, lewat SDM dan kurikulumnya supaya nanti bisa memberikan pelayanan prima dan berkualitas bagi mahasiswa setelah lulus dan di manapun dia berada,” tandasnya. (erma)