UNIKAMA UNTUK BANGSA: “MOTOR LITERASI” MASYARAKAT DESA

Unikama – Melalui Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Tahun Pelaksanaan 2020, Tim Dosen Prodi Pendidikan (Prodi) Fisika Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) yang terdiri dari Dr. I Ketut Suwastika, M.Si dan Akhmad Jufriadi, S.Si., M.Si memberikan terobosan dan harapan baru terhadap masyarakat terutama masyarakat Desa Gampingan, untuk terus mengupgrade wawasan, pengetahuan dan keterampilan melalui peningkatan kemampuan literasi. Program ini didanai oleh Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) Deputi Bidang Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional. Kegiatan ini mampu meningkatkan motivasi masyarakat untuk terus menjaga dan meningkatkan kemampuan literasi, sehingga memberikan dampak secara langsung terhadap pengetahuan dan keterampilan masyarakat.

Dr. I Ketut Suwastika, MSi  menjelaskan bahwa asal muasal dari ide pelaksanaan program tersebut adalah saat diskusi santai dengan pengurus Perpustakaan Desa Gampingan yang menjadi mitra dalam program ini. “Pengurus perpustakaan desa menyampaikan kesulitan-kesulitan yang dialami mereka untuk terus meningkatkan pelayanan perpustakaan terutama untuk menjangkau pelosok desa, perkampungan-perkampungan. Mulai dari permasalahan stok buku yang masih kurang, belum adanya fasilitas untuk menjangkau pelosok desa, dan kondisi rumah baca dibeberapa tempat belum terawat. Padahal kalau dilihat dari statistik pengunjung perpustakaan desa cukup tinggi, sehingga bisa dipastikan sebenarnya masyarakat desa Gampingan sangat antusias dengan keberadaan sumber baca untuk memupuk kemampuan literasinya”. Ujar pria yang juga menjabat sebagai Dekan Fakultas Sains Dan Teknologi (FST) Unikama ini.

Setelah menganalisis dan mempelajari permasalahan dari pengurus perpustakaan desa Gampingan, kemudian team PKM ini mendesain perpustakaan keliling dengan memanfaatkan motor roda tiga. Desain perpustakaan keliling tersebut di beri nama “MOTOR LITERASI”.

Ketua Program Studi (Kaprodi) Fisika Akhmad Jufriadi, S.Si., M.Si yang juga anggota PKM menjelaskan bahwa, dengan adanya MOTOR LITERASI diharapkan semangat dan motivasi masyarakat untuk terus meningkatkan literasinya tetap terjaga, terutama pada masa pandemi covid. “Program ini untuk menekankan pada pengurus dan masyarakat agar lebih aware terhadap usaha pemerintah untuk terus mengatasi wabah pandemi, sehingga dalam program tersebut juga dilakukan proses edukasi dan perbaikan sarana perpustakaan untuk menjadikan perpustakaannya menjadi Perpustakaan Desa Tangguh Covid”. Ungkapnya.

Dalam proses edukasi tersebut, dilakukanlah sosialisasi tentang pencegahan covid 19 antara lain harus cuci tangan, periksa suhu tubuh sebelum masuk perpustakaan, menggunakan masker dan face shield, serta jaga jarak dalam berinteraksi.

Sementara itu, ketua pengurus Perpustakaan Desa Gampingan “Gemar Membaca” yaitu Ibu Atut Choiriyah mendapatkan pelatihan manajemen perpustakaan bersama seluruh pengurus perpustakaan desa. Ia dan seluruh pengurus perpustakaan menyatakan sangat berterima kasih kepada Tim dari Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) dan Ristek dikti. Karena dengan kegiatan tersebut Ia dan pengurus perpustakaan desa, mampu melaksanakan salah satu tugasnya untuk meningkatkan pelayanan perpustakaan terhadap masyarakat terutama dengan tujuan untuk peningkatan literasi bangsa.

Tim PKM ini berharap semua dosen Fakultas Sains dan Teknologi (FST)  secara khusus dan Unikama secara umum terus meningkatkan kualitas dan kuantitas pengabdian sehingga dapat menyelesaikan permasalahan masyarakat luas dengan pendekatan keilmuannya masing-masing, dan kegiatan ini merupakan contoh pendekatan ilmu pendidikan dengan sains dan teknologi yang diterapkan pada bidang pendidikan.