UNIKAMA – Lagi-lagi Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) memperoleh dana hibah dari Kemendikbud untuk 4 program yang sudah di ajukan, salah satunya Institutional Support System (ISS). Ini merupakan sistem yang berguna untuk membantu mengembangkan sistem manajemen pendidikan tinggi.
Drs. Choirul Hudha, M.Si selaku Dosen dan juga Kepala LP2U Unikama menerangkan bahwa awalnya ada tawaran hibah dari Kemendikbud. Unikama menyusun proposal yang berisi 4 program yakni ISS, Program Studi (Prodi) Manajemen, Prodi Peternakan dan Prodi Pendidikan Fisika. Proposal tersebut sudah disesuaikan dengan panduan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
“Susunan proposal sudah sesuai panduan MBKM, 8 Indikator Kinerja Universitas (IKU) dan Renstra Unikama. Setelah diajukan, Unikama lolos seleksi tahap awal dan divisitasi secara Daring. Ada beberapa revisi yang kita benahi sesuai arahan reviewer, sampai akhirnya 4 program lolos dan didanai secara bersamaan,” ujarnya.
ISS sendiri memiliki 2 program besar antara lain penyelarasan kebijakan Unikama sesuai MBKM dan 8 IKU serta peningkatan kualitas layanan terhadap sivitas akademika berbasis ICT.
“Dari kedua program tersebut akan dilakukan berbagai program sehingga seluruh kebijakan di lingkungan Unikama benar-benar sesuai MBKM dan tuntutan 8 IKU serta kualitas layanan terhadap sivitas akademika semakin meningkat dalam hal kecepatan, akurasi, efektivitas dan efisiensinya,” paparnya.
Setelah kontrak dengan Dikti, Unikama mulai melaksanakan setiap program sesuai proposal yang sudah disetujui Dikti, serta urutan kegiatan dan juga tujuan program.
“Agar program yang dilaksanakan sesuai proposal, maka akan dilakukan monitoring serta evaluasi mulai dari perencanaan kegiatan, pelaksanaan, dan hasil atau capaian program. Sehingga, sejak awal program sampai akhir akan sesuai dengan Proposal. Jika ada hal-hal yang kurang sesuai, secara dini akan segera diketahui sehingga bisa segera disesuaikan,” tambahnya.
Unikama mendapatkan pendanaan sebesar 2 Milyar, khusus program ISS sebesar 350 juta untuk dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Menurut kontrak kegiatan ini akan dilakukan mulai akhir Bulan Juni, nantinya progres akan terus dimonev tim yang ditunjuk oleh kampus. Ini akan membantu tercapainya tujuan akhir yang sesuai dengan proposal persetujuan dari Dikti.
Hibah ini bersifat multi years (tiga tahun). Jika tahun pertama ini Unikama memiliki progres yang bagus sesuai dengan proposal dan ketentuan Dikti, maka ditahun selanjutnya akan didanai lagi.
Ia berharap kedepannya bisa memenuhi harapan dari Dikti, sehingga kualitas layanan terhadap sivitas akademika semakin meningkat.
No related posts.