Unikama – Salah satu agenda penting bagi mahasiswa adalah pengukuhan kelulusan setelah menempuh pendidikan dan memenuhi syarat kelulusan, yakni yudisium. Rabu (9/3/2022) Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) helat yudisium semester ganjil tahun akademik 2021/2022.
Yudisium FEB dilaksanakan secara daring dan diikuti oleh 83 Mahasiswa, diantaranya 29 mahasiswa Program Studi (Prodi) Akuntansi, 51 mahasiswa prodi Manajemen, dan 3 mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi.
Dekan FEB, Dr. Endah Andayani, S.Pd., MM dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang telah dinyatakan lulus. Selain itu, Dekan FEB tersebut juga memaparkan tema pada yudisium ini. “Yudisium kita kali ini mengambil tema Kiat Menjadi Lulusan Hebat di Era Pandemi.” terangnya.
Meskipun situasi pandemi belum sepenuhnya berakhir, FEB telah berupaya dalam meningkatkan produktivitas dan kualitas layanan mutu pendidikan mahasiswa dalam berbagai cara. “Webinar di FEB saat ini telah menjadi menu sehari-hari, sehingga cara dan peluang untuk memperoleh ilmu semakin lebar.” ucapnya.
FEB Unikama telah menyediakan beragam video tutorial bagi pembelajaran mahasiswa serta memanfaatkan berbagai platform sebagai sarana perkuliahan. Adanya kemudahan tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh mahasiswa sehingga mampu berkreasi, bekerja profesional, dan memiliki kemampuan menciptakan lapangan kerja bagi orang lain.
Dekan yang juga sebagai dosen aktif di FEB tersebut juga menyampaikan pesan bagi peserta yudisium untuk tetap berkarya. “Teruslah belajar, dimana pun, kapan pun dan dari siapa pun. Teruslah berkarya. Berkaryalah dengan potensi dan keunggulan yang kita miliki.” ungkapnya.
Di samping itu, dalam kegiatan yudisium juga dibacakan Surat Keputusan (SK) Dekan tentang lulusan terbaik FEB, diantaranya Nur Agustinus Rosydatul Aini dari Prodi Akuntasi dengan Indek Prestasi Kumulatif (IPK) 3,82, Olivia Monika Sendo dari Prodi Manajemen dengan IPK 3,80, dan Nadya Reinarda Maharani Reubun dengan IPK 3,48.
Sebagai perwakilan mahasiswa, Nur Agustinus Rosydatul Aini juga menyampaikan rasa terimakasih kepada keluarga, seluruh dosen serta karyawan di lingkungan FEB. “Patut kita renungkan bahwa keberhasilan dalam mencapai gelar sarjana ini hanyalah awal dalam menggapai kesuksesan berikutnya. Sikap aktif untuk terus belajar senantiasa dibutuhkan agar berhasil dalam proses aktualisasi diri sekaligus memberikan sumbangsih yang lebih baik bagi kemanjuan masyarakat, bangsa dan negara.” tutupnya.
No related posts.