UNIKAMA – Bisa lolos dalam seleksi program pelatihan dan sertifikasi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menjadi kebanggaan tersendiri untuk Leonardus Silih Windanu. Ia merupakan mahasiswa semester 4 dari Prodi (Program Studi) Teknik Informatika Unikama.
“Jadi program pelatihan dan sertifikasi dari Kominfo ini bebas untuk siapa saja yang ingin meningkatkan softskill nya dibidang IT (Informasi Teknologi), tentunya melalui proses seleksi. Banyak bidang yang bisa dipilih sesuai keinginan kita. Bidang mana yang ingin di tingkatkan, saya memilih bidang design grafis, ” ujar Leo.
Untuk proses seleksinya, para peserta membuat akun di website bpptik Kominfo, lalu mengisi data dan mengupload beberapa dokumen pendukung. Saat ada gelombang pelatihan kita tinggal join dan mengisi beberapa soal yang sesuai dengan bidang yang di pilih dengan waktu yang terbatas.
Lanjut Leo, ini merupakan kedua kalinya ia mendaftar. “Di kesempatan yang kedua baru bisa lolos. Untuk kegiatan nya itu dilakukan secara Daring (video conference) melalui aplikasi Zoom, dari tanggal 31 Mei-29 Juni 2021. Ditahapan pertama kita akan menerima materi dari beberapa mentor yang ahli di bidangnya, baik itu materi umum dan juga materi yang berfokus ke bidang pelatihan,” paparnya.
Sertifikasi/ujian kompetensi juga dilakukan secara Daring, secara satu persatu. Mentor akan menggali kemampuan peserta secara langsung. Contohnya, peserta diberikan suatu ilustrasi dan mentor menugaskan untuk menggambarkannya dalam sebuah poster dengan waktu 2 jam dan peserta diminta untuk share screen ketika mengerjakan.
Ketika sudah selesai mengerjakan poster, peserta akan diberikan soal tentang materi-materi yang telah diberikan disaat pelatihan dalam waktu 30 menit.
Ketika sudah selesai mengerjakan soal, ditahap akhir peserta diminta untuk mempresentasikan hasil karya atau posternya. Diakhir kegiatan mentor memberikan penilaian apakah para peserta kompeten atau tidak.
“Setelah melalui proses pelatihan dan juga ujian sertifikasi, akhirnya saya dinyatakan kompeten oleh penilaian mentor dan mendapatkan sertifikat. Dengan mengikuti kegiatan ini dan dinyatakan kompeten oleh mentor bisa mendorong saya agar terus semangat untuk belajar serta menggali kemampuan di bidang design grafis. Selain itu, kedepannya bisa menginspirasi teman-teman dan adik tingkat dari Unikama, khususnya dari Prodi Teknik Informatika agar dapat mengikuti kegiatan ini yang bermanfaat seperti ini,” tutupnya.
No related posts.