UNIKAMA– Berkat penelitian pembuatan yogurt dengan stabilizer Pati Talas, Dr. Ir. Aju Tjatur Nugroho Krisnaningsih, MP., IPM, Ketua Program Studi (Kaprodi) Peternakan Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) berhasil meraih gelar Doktor.
Diraihnya gelar Doktor ini melalui ujian akhir disertasi program Doktor Ilmu Ternak di Universitas Brawijaya (UB), 9/8 kemarin.
Bahan nabati Pati Talas semacam ini sangat bagus digunakan sebagai stabilizer dalam pembuatan yogurt. Karena bahan tersebut menggantikan bahan gelatin yang umumnya memang digunakan pada pembuatan yogurt.
“Sebagai alternatif pengganti gelatin impor. Bahannya mudah didapat dan mudah dibuat. Ini potensi lokal yang kita kembangkan,” jelasnya.
Dijelaskan, Pati Talas memiliki keunggulan, selain harganya murah dan mudah didapat di berbagai daerah. Selain itu, Pati Talas mengandung senyawa amilosa dan amilopektin yang mencegah sineresis atau pemisahan cairan dengan gel.
“Sineresisnya selain berkurang, dengan menggunakan pati talas rasanya juga tidak terlalu asam. Kan biasanya ada orang yang nggak suka terlalu asam,” terang wanita yang juga menjabat kaprodi Peternakan.
Pati Talas selain sebagai stabilizer juga sebagai prebiotik yang dijadikan makanan sumber energi oleh bakteri asam laktat sebagai probiotik. Disamping itu, berfungsi sebagai pangan fungsional.
Ia berharap, kedepanya bisa lebih mengembangkan produk tersebut secara massal dan bisa bekerjasama dengan industri.
“Bisa dikembangkan lebih lanjut namun saat ini masih fokus pada penelitian yang murni,” pungkasnya.
No related posts.