Tingkatkan Wawasan, Datangkan Pembicara dari Malaysia

IMG_3177

UNIKAMA – Dalam rangka meningkatkan kerjasama dalam bidang kegiatan akademik dosen, mahasiswa, dan universitas, Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) menggelar acara kuliah tamu bagi para dosen dan mahasiswa dengan pembica­ra Prof. Dr. Mustafa bin Mamat dari Universitas Sultan Zainal Abiding (UNISZA) Malaysia. Acara ini bertempat di gedung Auditorium Multiculture lantai tiga Unikama, kemarin.

Sekitar empat ratus peserta dari program studi pendidikan matematika, fakultas sains dan teknologi mengikuti kuliah tamu tersebut.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi dan meningkatkan wawasan, khususnya seluruh Civitas Akademika Unikama. Kuliah tamu ini ada kolerasi dari materi perkuliahan yang didapatkan di bangku perkuliahan dengan kemajuan perkembangan dunia sains dan tehnologi,” ucap Prof. Dr. Mustofa bin Mamat dari Unisza Malaysia

“Kegiatan ini juga menindak lanjuti kerjasama memorandum of understanding (MoU) tentang program yang direncanakan dalam waktu dekat. Diantaranya pelaksanaan Student Mobility Program, English Camp (program pelatihan bahasa Inggris singkat di Malaysia), Community Service (Kuliah Kerja Nyata), Visiting Student (pertukaran pelajar ), Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dan program-program lain yang akan disepakati bersama di kemudian hari. Kesempatan berharga ini terbuka bagi semua mahasiswa Unikama,” jelasnya. (hs)