Unikama – Ragam pengalaman telah dilewati di tahun 2021. Tiba di penghujung tahun menjadi momentum bagi Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) gelar refleksi akhir tahun. Kegiatan ini diadakan di Auditorium Multikultural pada (31/12/2021).
Diawali sambutan Sekretaris PPLP-PT PGRI Malang, Drs. Agus Priyono, MM memberikan apresiasi pada kegiatan refleksi akhir tahun. Selain itu, apresiasi dan semangat juga diberikan kepada seluruh sivitas akademika Unikama yang hadir, khususnya kepada dosen yang telah menorehkan prestasi. “Mari jadikan refleksi akhir tahun menjadi momentum semangat dan optimisme untuk membangun Unikama.” ungkapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa Agustus lalu PPLP-PT PGRI Malang telah membentuk manajemen aset guna produktifitas Unikama. Tim manajemen aset akan memaksimalkan dan mengelola lahan kosong yang ada.
Rektor Unikama, Dr. Pieter Sahertian, M.Si menyampaikan bahwa pada kegiatan ini tidak hanya sebagai refleksi diri. Kegiatan ini sekaligus membahas rencana kedepan dalam membangun Unikama. “Mencoba untuk merefleksi apa yang sudah kita lakukan dan sekaligus resolusi yang akan kita lakukan di tahun berikutnya.” ungkapnya.
2021 merupakan tahun ke-dua pandemi Covid-19. Proses belajar mengajar pun masih dilakukan secara daring untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. “Pandemi memang mengharuskan kita untuk melakukan perubahan tradisi lama dengan satu kebiasaan baru, kenormalan baru, dimana kita harus melakukan pembelajaran daring.” tuturnya.
Pembelajaran daring dilakukan dengan memanfaatkan Spada. Dosen yang aktif menggunakan Spada dalam proses pembelajaran tentu semakin hari mengalami peningkatan. Spada akan terus ditingkatkan dengan adanya pengembangan dan sosialisasi dari Manajemen Sistem Informasi (MSI) dan tim Spada Unikama.
Kedepannya, Unikama akan menyelenggarakan pembelajaran berbasis luring dan dipadukan dengan daring. “Kedepan, kita akan mulai di semester genap tahun 2021-2022 tetap kita akan melakukan pembelajaran bauran.” terangnya.
Hal tersebut didasari agar dosen maupun mahasiswa tidak meninggalkan kedekatannya dengan teknologi. Terutama di era teknologi yang berkembang pesat ini. “Sekarang kan sudah eranya teknologi.” imbuhnya.
Selain membahas pemanfaatan Spada pada pembelajaran di Unikama, pada momen tersebut Rektor juga menyampaikan capaian prestasi Unikama selama tahun 2021.
Sementara itu, Ketua Satgas Covid Unikama, Nanang Puji Astika, SS., M.Pd turut memberikan laporan pada refleksi akhir tahun ini. Kurang lebih 30 orang telah terpapar Covid-19 di tahun 2021. Akan tetapi Unikama juga sudah melaksanakan vaksin dosis 1 dan 2. “Bagi yang belum vaksin, dihimbau untuk melakukan vaksin. Sehat bukanlah tujuan, tapi sehat adalah yang utama.” tutupnya.
No related posts.