UNIKAMA – Di bulan April ini Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) patut berbangga. Pasalnya, Kemenristekdikti memberikan dana hibah untuk program Tata Kelola Jurnal Elektronik untuk kampus ini. Program Tata Kelola Jurnal Elektronik ini sendiri merupakan program yang dimulai oleh Kemenristekdikti sejak 2015 silam.
“Bulan April ini insyaAllah dananya akan cair sebesar 40 juta rupiah untuk Tata Kelola Jurnal Elektronik ini,” tutur Muhammad Nur Hudha, M.Pd, kepala unit Publikasi dan Penerbitan Unikama ditemui di sela kesibukannya.
Tidak hanya itu, Unikama merupakan satu-satunya kampus swasta di kota Malang yang pada bulan April ini mendapatkan dana hibah langsung dari Kemenristekdikti. Padahal hanya ada tiga kampus yang menerima dana ini, yakni Universitas Brawijaya Malang, Universitas Negeri Malang.
“Yang lain ada UM dan UB saja di Malang. Kami bersyukur, bagaimanapun pengembangan jurnal di kampus Unikama ini tak lepas dari peran dan dukungan para pimpinan,” tambah Hudha.
Lebih lanjut, Drs. Sulistyo, M.Si, Ketua dewan redaksi jurnal ekonomi modernisasi Unikama ditemui di waktu yang sama, memaparkan beberapa goal penting yang harus dilakukan dalam beberapa waktu kedepan. Diharapkan dengan adanya dana hibah ini, pengelolaan menjadi semakin baik dan meluas karena masih banyak ilmu yang harus didapatkan oleh seluruh dosen di kota Malang ini.
“Kita melakukan workshop penulisan artikel ilmiah bagi dosen, workshop editorial workflow bagi editor, pelatihan peningkatan indeksasi jurnal, dan banyak lagi. Tapi yang sekarang rutin sedang kita adakan dwimingguan dengan RJI,” tuturnya.
Ia menambahkan diskusi rutin yang digelar sekali dalam dua minggu bersama Relawan Jurnal Indonesia (RJI) se-Malang Raya ini juga sangat membantu misi dari program yang mereka bina.
“Anggotanya perwakilan jurnal yang ada di kampus-kampus di Malang. Pokoknya kami akan berusaha semaksimal mungkin dari berbagai jalur untuk meningkatkan mutu terbitan ilmiah,” tandasnya. (inka)
No related posts.