Eksplorasi Bakat Muda, Unikama dan Tugujatim.id Sukses Gelar Turnamen Mobile Legends

UNIKAMA – Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) bekerja sama dengan Tugujatim.id telah sukses menggelar Turnamen Mobile Legends Development Competition (MDC) pada Sabtu (11/05/2024). Turnamen ini berhasil menarik partisipasi dari 50 tim yang terdiri dari 250 pelajar SMA dan SMK se-Jawa Timur.

Acara ini merupakan inisiatif yang sejalan dengan visi Pemerintah Kota Malang untuk memajukan ekonomi kreatif di wilayah tersebut. Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap upaya Unikama dalam menggelar acara tersebut, yang merupakan kali ketiga diselenggarakan di Kota Malang. Menurutnya, kompetisi ini tidak hanya berperan dalam membangkitkan minat dalam e-sport, tetapi juga memberikan kesempatan berharga bagi anak-anak muda untuk mengasah keterampilan mereka dalam dunia yang terus berkembang ini.

Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat menjelaskan bahwa E-Sport merupakan salah satu ekonomi kreatif

“Kompetisi ini tidak hanya sekadar turnamen, tetapi juga bagian dari upaya menghidupkan industri e-sport serta mendukung ekonomi kreatif di Kota Malang. Kami sangat mengapresiasi kontribusi Unikama dalam hal ini,” ujar Wahyu Hidayat.

Dr. Sudi Dul Aji MSi, Rektor Universitas PGRI Kanjuruhan, juga menegaskan pentingnya kompetisi ini sebagai wadah bagi mahasiswa Program Studi Teknik Informatika dan Program Studi Sistem Informasi untuk mengembangkan kreativitas mereka. Menurutnya, melalui acara seperti ini, mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang mereka pelajari dalam lingkungan yang nyata dan dinamis.

Semangat para peserta MDC

“Kompetisi ini tidak hanya memberikan kesempatan kepada peserta untuk bersaing, tetapi juga memungkinkan mahasiswa untuk belajar dan berkembang dalam industri yang terus berubah. Kami berharap acara seperti ini dapat terus dilaksanakan di masa depan,” tambah Dr. Sudi Dul Aji MSi.