UNIKAMA – Program Studi (Prodi) Pendidikan Geografi Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) mengadakan kegiatan asesmen lapangan pada Jumat (16/06/2023), dan Sabtu (17/06/2023). Acara tersebut dihadiri oleh Rektor Unikama beserta jajaran, Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan, dan seluruh staf pengajar Program Studi Pendidikan Geografi.
Proses asesmen tersebut dilakukan oleh tim asesor terkemuka yang berasal dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK). Tim asesor ini terdiri dari Prof. Dr. Epon Ningrum, M.Pd dari Universitas Pendidikan Indonesia, dan Prof. Dr. Erni Suharini, M.Si dari Universitas Negeri Semarang.
Rektor Unikama, Dr. Sudi Dul Aji, M.Si, menyampaikan sambutan hangat kepada tim asesor LAMDIK yang telah datang untuk melakukan proses asesmen. Beliau juga menyampaikan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi para pengajar Program Studi Pendidikan Geografi serta berharap proses asesmen berjalan dengan lancar.
“Kami sangat mengapresiasi kehadiran tim asesor LAMDIK di Unikama. Asesmen lapangan ini merupakan langkah penting dalam memastikan kualitas dan keunggulan Program Studi Pendidikan Geografi kami. Kami berharap asesmen ini dapat mendukung Prodi Pendidikan Geografi Unikama untuk terus berinovasi dan memberikan kontribusi yang lebih baik dalam dunia pendidikan.” ungkap beliau.
Selama dua hari, tim asesor LAMDIK akan melakukan evaluasi terhadap berbagai aspek yang terkait dengan Program Studi Pendidikan Geografi di Unikama. Mereka akan meninjau kurikulum, metode pengajaran, fasilitas pendukung, dan kualitas lulusan yang dihasilkan. Selain itu, tim asesor juga akan berinteraksi dengan mahasiswa dan melakukan wawancara dengan staf pengajar.
No related posts.