UNIKAMA – Malam penuh warna dan kegembiraan memenuhi Desa Gondowangi saat Mahasiswa Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) merayakan penutupan Kuliah Kerja Nyata-Tematik (KKN-T) dengan sebuah pementasan menakjubkan, Festival Budaya. Acara yang berlangsung pada Sabtu (25/12/2023), dimulai pukul 19.00 hingga selesai di Lumbung Desa Gondowangi ini berhasil memukau warga setempat serta melibatkan siswa-siswi SMA Islam Diponegoro.
Kegiatan penutupan KKN merupakan momen yang sangat berkesan bagi seluruh peserta maupun pihak-pihak yang terlibat dalam kegiatan ini. Dalam acara tersebut, selain dihadiri oleh para peserta KKN, juga dihadiri oleh berbagai pihak seperti kepala desa Gondowangi, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), dan DPPM Unikama. Para masyarakat desa serta pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) juga turut memeriahkan acara ini dengan memberikan dukungan dan apresiasi yang besar atas keberhasilan pelaksanaan KKN di desa mereka.
Kolaborasi antara Mahasiswa Unikama, Karang Taruna, dan para tokoh di Desa Gondowangi menjadi kunci suksesnya acara ini. Terlibatnya mahasiswa dan Karang Taruna dalam Panitia Pelaksana Kegiatan menambah semarak acara Festival Budaya tersebut.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta sebuah sinergi yang positif dan berkelanjutan untuk memajukan desa Gondowangi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.” jelas Dr. Ir. Enike Dwi Kusumawati, S.Pt., MP., IPM., Direktur Direktorat Pembelajaran, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (DP3M) Unikama
Kepala Desa Gondowangi, Dani Setyo Budi Nugraha, merasa sangat berterima kasih atas kehadiran tim KKN-T Unikama di desanya. Ia sangat mengapresiasi upaya tim KKN-T Unikama dalam membantu masyarakat dan memajukan desa Gondowangi. Kepala Desa berharap agar kegiatan KKN dapat berlangsung di tahun-tahun mendatang dan dapat membawa manfaat yang besar bagi masyarakat desa Gondowangi.
“Kami juga berharap agar hubungan antara Unikama dan Desa Gondowangi dapat tetap terjaga dengan baik dan saling membantu dalam memajukan Desa Gondowangi.” terangnya.
Beragam penampilan seni memukau memeriahkan Festival Budaya, seperti Tari Remo oleh siswi SMA Islam Diponegoro, Tari Kreasi oleh Mahasiswa KKN-T Unikama, Tari Sesonderan oleh siswi SMA Islam Diponegoro, Musikalisasi Puisi oleh Mahasiswa KKN-T Unikama, Seni Pencak Silat oleh siswa-siswi SMA Islam Diponegoro, Drama Musikalisasi oleh Mahasiswa KKN-T Unikama, serta penutupan dengan nyanyian bersama oleh seluruh Mahasiswa KKN-T Unikama dan hiburan dari Orkes (Electone).
Dalam kesempatan tersebut, Mahasiswa KKN-T Unikama juga menyampaikan terima kasih kepada Kepala Desa dan seluruh warga atas keramahan yang mereka terima serta kesempatan untuk menerapkan ilmu yang didapat dari perkuliahan kepada masyarakat Desa Gondowangi.
No related posts.