Dosen Unikama Terpilih Jadi DPL dalam Proram Kampus Mengajar Kemdikbud 2021

Unikama – Tidak hanya mahasiswa saja yang terpilih untuk menjalankan Program Kampus Mengajar (PKM) yang dicanangkan Kemdikbud di tahun 2021 ini. Dosen juga diikutsertakan sebagai Dosen Pendamping Lapangan (DPL) yang bertugas membimbing serta mendampingi mahasiswa saat menjalankan program tersebut.

Begitupula Dosen Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama), ada 5 Dosen yang lolos seleksi administrasi pusat. Diantaranya Henni Anggraini M. Psi., Dr. Sri Hariyani, M.Pd., Kurriawan Budi Pranata, M.Si., Dr. Rahaju, S.Pd., M.Pd dan Rina Wijayanti, M.Psi.

Dr. Sri Hariyani, M.Pd menuturkan bahwa pemilihan DPL juga ada seleksinya dengan melampirkan surat rekomendasi pimpinan Perguruan Tinggi.

“Jadi kami mendaftar melalui platform kampus mengajar dan mengunggah surat rekomendasi tersebut. Peran DPL sangatlah penting yakni mendorong, memfasilitasi, serta mendampingi mahasiswa dalam pelaksanaan program kampus mengajar selama 22 Maret – 25 Juni 2021 kurang lebih 3 bulanan,” tuturnya.

Di sisi lain, Kurriawan Budi Pranata, M.Si menambahkan bahwa DPL juga wajib memiliki NIDN yang terdaftar di pangkalan data Dikti. Selain itu, DPL harus benar-benar mempersiapkan diri dengan melakukan koordinasi kepada Dinas Pendidikan serta sekolah sasaran program guna melancarkan kegiatan Kampus Mengajar ini.

Senada dengan Kurriawan Budi Pranata, Henni Aggraini, M.Psi juga menerangkan bahwa DPL juga mendapatkan  pembekalan dari panitia kegiatan dan juga dilakukan secara online.

“Setelah menerima pembekalan DPL melakulan koordinasi dengan mahasiswa. Sehingga nantinya tidak ada miskomunikasi dengan mahasiswa. Dengan pembekalan ini kami selaku DPL juga bisa mengarahkan mahasiswa nantinya memakai media pembelajaran seperti apa, karena tidak semua sekolah dan siswa memiliki smartphone dan juga laptop,” terangnya.

Sementara itu, Dr. Rahaju, S.Pd., M.Pd. berharap Dosen Unikama yang terpilih menjadi DPL bisa mengaplikasikan pengalamannya dalam perkuliahan serta dapat melatih kepekaaan mahasiswa dalam melihat kondisi/masalah-masalah yang terjadi di lapangan (dalam bidang pendidikan) serta mencari solusi atas permasalahan tersebut.

“Saya berharap Unikama bisa mensosialisasikan program ini lebih awal dan lebih memotivasi mahasiswa untuk mengikuti PKM serta memberikan apresiasi terhadap mahasiswa yang mengikuti PKM,” ujarnya.

Tak dipungkiri, antusias para Dosen sangatlah tinggi untuk menjadi DPL dalam program pemerintah ini. Rina Wijayanti, M.Pd yang juga terpilih menjadi DPL mengungkapkan bahwa ia sangat bangga bisa lulus seleksi dan bisa menjadi DPL mahasiswa yang menjalankan PKM.

“Dengan terpilihnya menjadi DPL, para Dosen bisa mengaktualisasikan diri, passion, semangat, keinginan untuk mengasah dan mengembangkan kemampuan serta keterampilan diri,” ungkapnya.

Mereka berharap kedepannya akan lebih banyak lagi mahasiswa yang bisa lolos seleksi PKM ini di tahap II dan juga jumlah Dosen bisa lebih banyak lagi yang bisa terpilih menjadi DPL dalam program pemerintah ini.