Beri Kebebasan Kejar Prestasi

UNIKAMA – Peran dan kontribusi dosen perempuan di Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama), tidak bisa dipandang sebelah mata. Terbaru, dua dosen perempuan dari Kampus Multikultural itu masuk nominasi dosen berprestasi Kopertis Wilayah VII.

Dua dosen perempuan Unikama yang masuk nominasi itu adalah Umiati Jawas, Ph.D., dan Dr. Enike Dwi Kumiawati. Umiati Jawas saat ini menjabat Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Hubungan Masyarakat, dan Sistem Informasi. Sementara Enike menjadi Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Ada banyak aspek yang membuat Jawas dan Enike berhasil masuk nominasi. “Kami mengirimkan aplikasi, lalu kopertis melakukan seleksi,” kata Jawas.

Kedua dosen Unikama itu kemudian memaparkan capaian mereka selama ini. “Mulai dari penelitian, pengabdian masyarakat dan prestasi lainnya. Dan ternyata, saya dan Bu Enike masuk nominasi,” terangnya.

Untuk penelitian, kata Jawas, dia bekerja keras untuk menembus jurnal internasional. “Sekarang, dosen didorong untuk harus mempublikasikan jumalnya dan terindeks scopus. Dalam jumal bereputasi selalu ada perankingan. Untuk saya, kebetulan dapat jumal yang masuk dalam Quartile 2 (Q2). Sejujumya bukan hal yang mudah untuk bisa masuk dalam range itu,” terang Jawas.

Hasil dari penelitian-penelitian itu juga dia aplikasikan untuk kegiatan perkuliahan. “Saya lebih banyak mengajar tentang writing. Yang saya unggulkan adalah students publish, di mana setiap mahasiswa saya minta untuk membuat final project berupa buku,” kata dia.

Tugas itu dilakukan secara berkelompok Terkait tema, Jawas memberikan kebebasan kepada masing-masing kelompok

Lebih lanjut, Jawas menyatakan, saat ini di lingkungan Kopertis Wilayah VII, dosen perempuan memang mulai bisa berbicara banyak “Ini jadi bukti bahwa kami punya kesempatan yang sama dengan dosen laki-laki. Oleh pihak Unikama, kami diberi kebebasan untuk mengejar prestasi setinggi-tingginya,” kata dia

Sementara itu, Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Kanjuruhan Malang (UniKama) punya komitmen mencetak lulusan yang kompeten. Sebagai salah satu upaya untuk mencapai tujuan itu, Unikama menggelar workshop di Auditorium Multikultural kemarin.

Workshop yang diikuti mahasiswa semester 4 dan 6 itu menghadirkan pembicara dari Direktorat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Dr. Mirjam Anugerahwati, MA. Mirjam juga tercatat sebagai dosen Universitas Negeri Malang (UM).

Dalam workshop itu, mahasiswa mendapatkan materi tentang pembuatan rencana persiapan pembelajaran (RPP) dan silabus. “Kebanyakan para mahasiswa yang terjun ke lapangan menemui kendala dalam penyusunan RPP untuk siswanya. Untuk mengatasi itu, sesuai hasil evaluasi, kami memberikan workshop terkait hal itu,” terang Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris Unikama Riza Weganofa, M.Pd.

Harapannya, ke depan tidak ada lagi mahasiswa yang masih bingung untuk membuat silabus dan RPP. ”Jadi, nanti, ma­hasiswa tidak terkejut ketika telah terjun ke lapangan,” tandasnya. (erem)