33 Mahasiswa Raih Gelar Magister dalam Yudisium Pascasarjana Unikama Semester Genap 2022/2023

Unikama – Direktorat Pascasarjana Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) sukses menggelar prosesi yudisium untuk mahasiswa Semester Genap Tahun Akademik 2022/2023. Acara berlangsung meriah di Auditorium Multikultural Unikama.

Sebanyak 33 mahasiswa dari berbagai Program Studi (Prodi) meraih gelar magister mereka dalam prosesi yudisium yang berlangsung pada Jumat (20/10/2023). Dari total peserta, 20 mahasiswa berasal dari Program Studi Magister Pendidikan IPS, 9 mahasiswa dari Program Studi Magister Manajemen, dan 4 mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris.

Sambutan hangat oleh Direktur Pascasarjana, Dr. Lilik Sri Hariani, M.Ak.

Kegiatan diawali dengan sambutan hangat dari Direktur Pascasarjana, Dr. Lilik Sri Hariani, M.Ak., yang mengucapkan selamat dan sukses kepada semua mahasiswa yang telah menyelesaikan studi di Pascasarjana Unikama. Dr. Lilik Sri Hariani juga menekankan pentingnya konsep “Merdeka Belajar,” yang mendorong mahasiswa untuk mandiri dalam mengakses ilmu pengetahuan serta berinovasi dalam metode pembelajaran.

“Merdeka Belajar adalah konsep yang memungkinkan kita untuk berinovasi dalam pendidikan. Pascasarjana Unikama mendidik mahasiswa untuk mengakses ilmu pengetahuan dan berinovasi dalam pembelajaran.” terang beliau.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Nomor 231.2/VI.A5/DPs/UK-ML/VIII.2023 oleh Wakil Direktur Bidang Akademik Direktorat Pascasarjana, Dr. Mujiono, M.Pd., mengumumkan tiga lulusan terbaik dari masing-masing Prodi. Dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Alfi Rahman memperoleh gelar lulusan terbaik dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,89; dari Prodi Magister Manajemen, Juniardi meraih gelar lulusan terbaik dengan IPK 3,94; dan dari Prodi Pendidikan IPS, Natalia Aristina Dewi menjadi lulusan terbaik dengan IPK 3,76.

Ucapan terima kasih kepada dosen pascasarjana Unikama oleh Juniardi, perwakilan mahasiswa Direktorat Pascasarjana

Sambutan terakhir disampaikan oleh perwakilan mahasiswa, Juniardi, yang berbagi pesan dan kesan kepada sivitas akademika Unikama. Juniardi mengungkapkan momen perjuangan yang tak akan terlupakan saat mereka berhasil lulus dalam sesi pemotretan ujian tesis yang mendebarkan dan mengharukan.

“Sebagai penutup, kami mahasiswa pascasarjana mengucapkan terima kasih kepada seluruh civitas akademika Unikama, terutama kepada dosen dan pembimbing setiap Prodi yang telah memberikan bimbingan kepada mahasiswa Pascasarjana selama mereka berada di kampus Unikama.” tutupnya.

Prosesi yudisium ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan pendidikan para mahasiswa Pascasarjana Unikama, yang telah membuktikan komitmen mereka dalam mencapai kesuksesan akademik. Unikama terus berkomitmen untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung konsep “Merdeka Belajar” dan menghasilkan lulusan terbaik yang siap menghadapi tantangan masa depan.